Jumat, 17 Oktober 2014

Soal Softskill



1.    Pengertian bisnis menurut kalian?
Jawab  :
 Menurut saya, bisnis adalah suatu kegiatan yang dilakukan oleh perorangan, kelompok ataupun organisasi untuk memhasilkan atau menjual barang maupun jasa dengan tujuan untuk mendapatkan keuntungan.

2.    Jenis-jenis Bisnis?
Jawab  : 
  -Bisnis rumahan 
  -Bisnis online   
-Bisnis kuliner 
-Bisnis pakaian
-Bisnis jasa pendidikan

3.    Mengapa harus berbisnis?
Jawab  :
- Karena banyaknya angka pencari kerja tidak seimbang dengan jumlah lapangan pekerjaan yang ada
- Dengan berbisnis kita dapat membuka lapangan pekerjaan
- Membantu pemerintah mengurangi angka penganguran di Indonesia
- Dapat memperoleh keuntungan yang lebih besar dibandingkan orang yang kerja di kantor

Indonesia Menghadapi Pasar Bebas



Pasar bebas adalah pasar ideal dimana seluruh aksi dan keputusan dalam hal uang, barang, dan jasa dilakukan dengan bebas atau tanpa terikat. Bebas disini bermaknakan seluruh pelaku ekonomi menjalankan kegiatan ekonominya tanpa campur tangan dari pemerintahan, baik prisiden, lembaga legislatif dan juga strukturnya. Adam smith berpendapat campur tangan pemerintah yang aktif dalam mempengaruhi kegiatan ekonomi akan semakin mengurangi keefisiensi kegiatan ekonomi.
Berbicara tentang pasar bebas erat kaitannya dengan perdagangan bebas. Karena perdagangan bebas merupakan potensi awal terbentuknya pasar bebas. Perdagangan bebas (Liberalization of  Trade) tidak dapat dihindari dalam suatu negara yang menganut perekonomian terbuka. Negara yang memilki kesiapan lebih komprehensip, maka ialah yang akan mengusai pasar dan mampu meningkatkan nilai tambahnya, namun sebaliknya Negara yang yang belum atau tidak memiliki kesiapan yang memadai, maka ia tidak akan meraih keuntungan pasar yang signifikan. Lalu bagaimana Indonesia menghadapi pasar bebas?
Melihat situasi terakhir sektor perdagangan kita khususnya sektor pertanian dan perkebunan, kita belum bisa meraih keuntungan besar karena faktor nilai daya saing baik kualitas atau kemasan produk belum memadai untuk standar ekspor atau konsumsi masyarakat dunia. Untuk itu masih banyak pekerjaan rumah yang harus segera di benahi Indonesia dalam upaya menghadapi konsekuensi perdagangan bebas tersebut. Sementara untuk menuju kearah pasar bebas tersebut kita masih dihadapkan pada masalah rendahnya produksi, rendahnya kualitas produk dan lemahnya penguasaan pasar. Bagi negara berkembang seperti Indonesia, perdagangan bebas dapat menjadi sinergi untuk pengurangan kemiskinan masyarakat. Karena dengan dihilangkannya hambatan perdagangan, akan membuat  persaingan harga-harga barang yang sejenis (termasuk barang-barang import  yang harganya murah) akan lebih kompetitif. Sehingga daya beli masyarakat semakin meningkat.
Pasar bebas  Indonesia ini dapat membawa dampak positif maupun negatif bagi perekonomian dan masyarakat di Indonesia. Dampak positif pasar bebas bagi perekonomian Indonesia adalah terbukanya pintu ekspor bagi pelaku bisnis di Indonesia, terutama untuk produk lokal. Kemudahan akses untuk modal asing, kemudahan memperoleh barang dan jasa yang tidak ada di Indonesia. Selain dampak positif, pasar bebas memiliki dampak negatif yaitu persaingan yang begitu ketat, bukan tidak mungkin Indonesia mengalami ketidakpastian ekonomi, produk-produk terkenal yang lebih terkenal menjadi momok bagi produk lokal. Masyarakat akan memilih produk ekspor, perlahan-lahan industri lokal akan bangkrut dan membuat Indonesia menjadi ketergantungan terhadap barang impor,
Untuk mencegah dampak negatif diatas, diperlukan kerjasama antara pemerintah dan masyarakat. Pemerintah memperbaiki juga mendukung sektor industri masyarakat, terutama pada sektor pertanian dan perkebunan. Memberikan pembekalan atau penyuluhan terhadap masyarakat tentang cara bersaing dan bertahan di pasar bebas. Masyarakat pun harus ikut berpartisipasi guna terlaksananya perdagangan bebas yang menguntungkan bagi perekonomian Indonesia dengan cara mencintai produk dalam negeri. Karena apabila Indonesia sukses di pasar bebas, akan mendatangkan devisa ke Indonesia yang bisa mengurangi angka kemiskinan di Indonesia dan mensejahterahkan rakyatnya.

Sumber            :
http://www.bimbingan.org/pasar-bebas-indonesia.htm

Kondisi Ekonomi Indonesia Saat Ini



Indonesia adalah negara yang kaya akan sumber daya alam. Indonesia memiliki potensi besar untuk menjadi penguasa ekonomi Asia dengan kekayaan sumber daya alamnya. Lalu, bagaimana kondisi perekonomian Indonesia?

Pada tahun 2013 lalu, Indonesia masih akan mengadakan konsumsi dalam negeri dan investasi untuk menggenjot pertumbuhan ekonominya. Semua itu terjadi dalam kondisi perekonomian global yang tidak menentu dan dikarenakan konstribusi ekspor belum bisa diharapkan akibat permintaan global yang sedang menurun. Banyak pengusaha tidak lagi memproduksi barang tetapi mereka lebih suka untuk menjadi pedagang atau importir. Importir lebih menarik dan menguntungkan daripada berproduksi di domestik. Meningkatnya impor dapat beresiko negatif pada perkembangan ekonomi dewasa ini. Perihal ini di karenakan beberapa besar bahan baku untuk rata-rata industri di Indonesia dipenuhi dari impor, layaknya halnya seperti bahan bakar serta industri non bahan bakar.

Namun, ekonomi Indonesia saat ini optimis pertumbuhan ekonomi yang meningkat. Dengan pertumbuhan dan pendapatan nasional yang semakin meningkat kita dapat melihat perkembangan dan kemajuan kita pada negara lain. Dengan pendapatan nasional per tahun Indonesia mampu memberikan kemajuan. Ekonomi makro yang sangat berpengaruh dalam pertumbuhan ekonomi saat ini. Salah satu pertumbuhan ekonomi itu dapat dilihat dengan permintaan domestik masih akan menjadi penopang utama kinerja perekonomian. Selain itu, ekspor dan impor, serta investasi. Di lihat dari sedikit perekonomian makro dibidang perbankan ini dapat kita rasakan pertumbuhan ekonomi itu meningkat. Bank Indonesia (BI) memperkirakan pertumbuhan ekonomi sepanjang triwulan I-2011 masih akan tumbuh tinggi, yakni di kisaran 6,4 persen. Sehingga, sepanjang tahun ini, perekonomian Indonesia diproyeksikan tumbuh di kisaran 6-6,5 persen.

            Indonesia merupakan negara yang kaya. Harus diakui bahwa masih banyak sumber daya milik Indonesia yang belum dimanfaatkan secara maksimal atau bahkan malah justru pihak asing yang berhasil mengeksploitasi kekayaan alam Indonesia. Hal tersebut merupakan salah satu masalah ekonomi Indonesia. Berikut ini adalah beberapa masalah ekonomi Indonesia seperti pengangguran, ekonomi biaya tinggi, kelangkaan bahan pokok, dan tingginya suku bunga perbankan. Untuk memajukan perekonomian di Indonesia ini bukan hanya tanggungjawab pemerintah saja. Kita juga sebagai generasi muda yang suatu saat akan memimpi negeri kita ini patut ikut ambil bagian dalam hal ini. Seperti mendirikan usaha-usaha karya atau mengasah kemampuan kita demi perekonomian Indonesia yang lebih baik lagi kedepannya.

Sumber            :
http://darelsyawal.blogspot.com/2013/04/nama-darel-akhir-syawal-21212717-kelas.html?m=1

Peran Akuntansi Dalam Perusahaan



Perusahaan adalah suatu lembaga yang melakukan kegiatan usaha baik memproduksi barang ataupun jasa untuk dikonsumsi oleh masyarakat yang bertujuan untuk memperoleh laba atau keuntungan yang sebesar-besarnya.
Setiap perusahaan baik perusahaan dagang, jasa, ataupun perusahaan manufaktur pasti melakukan transaksi. Setiap transaksi yang terjadi dalam perusahaan tersebut harus dicatat dengan baik dan benar sesuai bukti-bukti yang ada. Proses pencatatan transaksi tersebut disebut sebagai proses akuntansi atau siklus akuntansi.
Akuntansi adalah pengukuran, penjabaran, atau pemberian kepastian mengenai informasi yang akan membantu manajer, investor, otoritas pajak dan pembuat keputusan lain untuk membuat alokasi sumber daya keputusan di dalam perusahaan, organisasi, dan lembaga pemerintah. Akuntansi bertujuan untuk menyiapkan suatu laporan keuangan yang akurat agar dapat dimanfaatkan oleh para manajer, pengambil kebijakan, dan pihak berkepentingan lainnya, seperti pemegang saham, kreditur, atau pemilik. Pencatatan harian yang terlibat dalam proses ini dikenal dengan istilah pembukuan
Akuntansi mempunyai peranan yang sangat penting dalam suatu perusahaan, kemajuan suatu perusahaan dapat dilihat dari proses akuntansi perusahaan tersebut. Jika proses akuntansinya tersusun dengan baik dan benar sesuai dengan bukti-bukti yang ada, maka kemungkinan besar perusahaan tersebut merupakan perusahaan yang baik, begitu pula sebaliknya.. Lalu apakan peran akuntansi dalam suatu perusahaan?
            Peran akuntasi dalam sebuah perusahaan sangatlah diperlukan, mengingat semua perusahaan membutuhkan pengelolaan data yang akurat yang bisa menunjang perusahaan. Akuntansi juga memberikan informasi kepada pihak-pihak yang berkepentingan untuk mengetahui kinerja ekonomi dan kondisi perusahaan. Maka dari itu sangat penting sekali peran akuntansi dalam perusahaan ataupun pengguna akuntansi itu sendiri. Pihak-pihak yang berkepentingan menggunakan laporan akuntansi sebagai sumber informasi utama untuk pengambilan keputusan. Sebagai suatu sistem informasi, akuntansi sangatlah diperlukan baik oleh pihak intern perusahaan, maupun dari luar perusahaan.
            Begitu pentingnya peran akuntansi ini sehingga tiap perusahaan haruslah mempunyai fungsi akuntansi dalam struktur organisasinya. Dalam oraganisasi perusahaan, fungsi akuntansi berada dalam departemen keuangan yang dipimpin oleh seorang direktur keuangan, dan biasanya untuk mendukung tugas analisis dan pengendalian, direktur keuangan dibantu oleh kontroler dan manajer-manajer seperti manajer biro pajak, manajer biro pendanaan, manajer sistem informasi, dan lain-lain. Pada level pelaksana, fungsi akuntansi dibagi ke dalam bidang tugas masing-masing antara lain, akuntansi piutang, akuntansi utang, akuntansi kas, perpajakan, dan lani-lain. 
Dalam merencanakan fungsi akuntansi pada suatu perusahaan harus terlebih dahulu mengidentifikasikan pihak-pihak yang berkepentingan terhadap informasi akuntansi. Kemudian perusahaan harus mengetahui informasi apa yang dibutuhkan oleh mereka. Selanjurtnya dirancang struktur organisasi dan sistem informasi akuntansi yang dapat memenuhi kebutuhan informasi pemakai tersebut. Rancangan ini dengan memperhatikan sistem pengendalian intern (internal control system) yang memadai.
Sumber            :